Tuesday, January 1, 2019

Svg Converter - Konversi PNG ke SVG dan Sebaliknya

SVG Converter

Halo Symbianer ! Postingan pertama diawal tahun 2019 yah :D
Oke, kali ini mimin akan membagikan aplikasi lawas, yang pernah mimin buat sebelum project XtraMod (2016). Aplikasi ini sejak dahulu memang tidak tersedia di blog Cosmo TechZone, karena mimin hanya membagikannya lewat komunitas nokia e71/e63 symbianer s60v3/s60v5 (Grup Facebook)

Dan sesuai namanya, SVG Converter ini dapat sobat gunakan untuk meng-convert file .png ke .svg. Namun tools ini tidak serta merta mengubah raster menjadi vektor, akan tetapi hanya menyematkan atau embed file .png ke dalam .svg. Selain itu, tool ini juga mampu meng-convert balik (.svg to .png), disertai dengan pilihan konversi satu file atau banyak file.

SVG Converter Menu

SVG Converter New yang saya share disini sudah mengalami beberapa pembaruan yang meliputi:
» Icon baru
» Penggantian file manager
» Penyertaan preview gambar
» Penyempurnaan error handling
» Penambahan progressbar saat konversi banyak file dll

  1. SVG Converter New
    download
  2. Pastikan ponsel symbian kalian sudah terpasang Program Python

No comments:
Write comments